By Aisya J.
Red Velvet / credit = SM Entertainment
Hari ini (6/1) melalui website resminya, Red Velvet mengumumkan bahwa Wendy tidak akan mengikuti rangkaian tur Jepang yang akan dimulai pada 11 Januari mendatang.
Perwakilan Red Velvet menyampaikan, “Karena cedera yang diakibatkan saat rehearsal pada acara musik akhir tahun, Wendy menunda keikutsertaannya dalam rangkaian tur.”
Red Velvet akan tetap menyelenggarakan tur sesuai jadwal dengan empat member yaitu Irene, Seulgi, Joy dan Yeri.
Perwakilan Red Velvet kembali menyampaikan bahwa mereka akan memandu pengembalian uang tiket jika diinginkan dan selanjutnya akan menyampaikan informasi mengenai rencana kegiatan Wendy di masa depan
Pada tanggal 25 Desember lalu, Wendy terjatuh dari panggung saat melakukan latihan untuk acara musik akhir tahun SBS Gayo Daejun yang diselenggarakan di Gocheok Sky Dome. Kecelakaan itu mengakibatkan luka pada wajahnya dan saat ini Wendy sedang menjalani perawatan karena patah tulang panggul dan pergelangan tangan kanan.
Keempat anggota Red Velvet berencana mengadakan konser bertajuk ‘Red Velvet Arena Tour in Japan ‘La Rouge’ di Hiroshima, Osaka, Fukuoka dan Kanagawa mulai bulan Januari hingga Maret mendatang.
Original Article : http://tenasia.hankyung.com/archives/1889258
Translation by : Aisya Julia [email protected]